PEMBANGUNAN ALUN-ALUN



Salam hormat bagi semuanya saudara-saudaraku....., semoga selalu ada dalam kesehatan dan keselamatan dalam berbagai aktifitas ... amiin

Pembangunan ALUN-ALUN DESA JATIREJA Kecamatan Compreng Kabupaten Subang memiliki cerita unik dalam proses pembangunannya. Pada awalnya direncanakan dinding alun-alun dengan konsep tembok biasa tetapi setelah diperhatikan lingkungan sekitar ada yang unik...

foto dari google map

Berawal dari nama Sekolah SDN Purnawarman yang berada tepat di sebelah utara lapangan bola yang telah direncanakan menjadi ALUN-ALUN DESA JATIREJA maka konsep mendekati kepada bangunan pada masa zaman kerajaan Tarumanagara yaitu bangunan dengan bahan dari bata merah seperti pada Candi Jiwa di daerah Karawang.

foto Candi Jiwa di Karawang

Pembangunan Alun-Alun Desa Jatireja bukanlah konsep pembangunan bangunan budaya atau mendekati seperti Candi Jiwa yang pastinya memerlukan biaya yang tinggi dari segi material dan tenaga ahli baik perencana maupun pelaksana. 

Tetapi dengan semangat ingin melestarikan budaya dan menghormati leluhur maka dengan tenaga perencana dan pelaksana asli warga Desa Jatireja di dukung oleh Bapak Kepala Desa (Bapak Abin), Sekretaris Desa (Bapak Oo) dan Juru Pelihara Situs Ki Bagus Kencana (Ki Amad)

Pembangunan Alun-alun diawali dengan proses pengurugan lahan karena pada awalnya berada di bawah saluran air, kemudian dibangun area jogging track. Untuk benteng atau tembok alun-alun dimulai pada akhir bulan Mei 2023.

Beberapa dokumentasi dari pembangunan Alun-Alun Desa Jatireja





Desain dari Alun-alun Desa Jatireja 


Dengan konsep budaya pada zaman kerajaan awal (Tarumanagara) maka dibentuk benteng bata merah dengan motif sederhana hanya kotak tanpa ukiran tetapi di tampilkan sebuah teknologi QRCode (Quick Response Code) yang berisi informasi Profile Desa Jatireja dan informasi lainnya yang bermanfaat bagi masyarakat. Sehingga tercipta sebuah simbol harmonisasi bihari (budaya zaman dahulu) dan kiwari (teknologi zaman sekarang), dalam rangka membangkitkan kekuatan alam nusantara demi mencapai bangsa yang lebih baik pada masa yang akan datang.

Untuk melihat video konsep Alun-Alun Desa Jatireja silahakan lihat di channel youtube kami Darma.nagaraTV klik disini


Misteri selanjutnya adalah sebuah perkiraan atau prediksi bahwa Desa Jatireja terutama di wilayah Situs Makam Eyang Ki Bagus Kencana memiliki hubungan dengan Kerajaan Tarumanegara dengan Raja yang terkenal adalah Purnawarman. Pemaparan secara detail pada Bagian Meneliti Sejarah dari misteri nama tempat dan artefak.


Jika ingin komen langsung dengan penulis silahkan klik gambar WA di bawah ini:








Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.